Sunday, December 27, 2009

[ KIMIA ]== Balon yang Meledak - Pengalaman Pribadi

Peritiwa ini terjadi ketika saya masih duduk di bangku kelas 1 SMP.
Waktu itu adalah Hari Raya Imlek dan seperti biasa saya dan adik2 saya biasanya membantu di cafe kecil papa saya. Kebetulan sore itu di cafe itu lagi sepi pengunjung.
Jadi saya tidur2an di bangku tempat yang biasanya dipake oleh pengunjung.

Tiba2 adik saya datang dengan memegang tali yang ujungnya uda terikat dengan balon gas. Adik saya meminta bantuan saya untuk memotonng tali tersebut. Karena waktu itu di dekat saya tidak ada gunting atau pisau, dan kebetulan di meja biasanya disediakan korek api untuk pegunjung yang merokok, jadilah saya mengambil korek api itu dengan pikiran untuk membakar tali yang di balon itu biar terpotong.

Tidak akan menjadi masalah jika saya memotong bagian tali yang jauh dari balon itu. Tapi karena saya ingin memotong semaksimal mungkin biar talinya hilang, saya langsung menyalakan korek api tersebut dan mengarahkan ke bagian tali yang paling dekat dengan balon gas. Begitu korek tersebut mendekat dan saya masih tidak melihat apakah sudah mengena tali itu, tiba2 terdengar suara BOOMMM!!

Saya hanya mengingat ada kilat api sekilas di muka saya dan saya langsung menjerit. Jeritan saya sangat keras sampe2 orang2 di jalan berdatangan. Muka saya ketika itu terasa sangat panas dan ada serpihan2 hitam yang bertebangan, belakangan saya baru tahu itu adalah rambut saya yang rontok karena kena ledakan itu. Sempat saya berpikir apakah wajah saya rusak, langsung saya bercermin dan syukur tidak ada luka bakar yang berarti di wajah saya. Hanya saja wajah saya jadi berminyak sekali dan bulu mata dan alis mata sebagian juga rontok.

Saat itu juga saya langsung dibawa ke rumah sakit dan dikasih salep untuk diolesi di wajah.


Nah, saya baru sadar apa yang terjadi ketika saya mempelajari Kimia. Di situ dikatakan gas yang biasanya digunakan untuk mengisi balon gas adalah Helium, ataupun Hidrogen karena kedua gas ini termasuk yang paling ringan. Namun Hidrogen lebih mudah terbakar daripadi Helium jadilah gas Helium yang paling disarankan untuk mengisi balon gas.

Saya tidak tahu pasti waktu itu yang terbakar adalah gas Hidrogen atau Helium.
Buat teman2 semua, berhati-hatilah jika bermain dengan balon gas. Jangan sekali kali mendekatkan sesuatu yang bersifat api di dekatnya apalagi mengenainya.

Ketika membeli balon gas untuk anak kita atau keponakan kita, akan lebih baik bila kita memastikan bahwa gas yang digunakan untuk mengisi balon gas itu adalah gas Helium.

Sunday, January 4, 2009

[FISIKA]:MASSA JENIS

Masih ingat dalam ingatan saya ketika hari pertama masuk SMP dan memulai pelajaran Fisika, Bab I adalah tentang massa jenis.

Massa jenis disimbolkan dengan rho (ρ) adalah suatu nilai yang menunjukkan perbandingan massa suatu benda dengan volume benda tersebut. Seperti dirumuskan


ρ=m/V dalam satuan SI maka

ρ=massa jenis (kg/m
3)
m=massa (kg)
V=Volume (m
3)

Dari rumusan tersebut bisa dilihat massa jenis ini menunjukkan seberapa banyak massa suatu benda untuk tiap satuan volume. Secara sederhana bisa dikatakan massa jenis ini menunjukkan kepadatan materi suatu benda per satuan volume.

Misal suatu batu kita potong sehingga volumenya sebesar 1 m3 dan lalu kita timbang ternyata massa batu itu adalah 1 kg. maka dikatakan bahwa batu itu memiliki massa jenis sebesar 1 kg/m3 .

Setiap benda/zat memiliki besar massa jenis yang sama dan berlaku universal, sehingga bisa dikatakan massa jenis adalah suatu konstanta bagi tiap zat.


Dengan mengetahui massa jenis suatu benda, kita bisa mengetahui berapa massa benda tersebut bila diketahui volumenya dengan rumus m=ρ*V


Begitu juga untuk mencari Volume suatu benda jika diketahui massa benda tersebut, dengan rumus V=m/ρ


Cukup mudah dipahami bukan?




Tuesday, December 30, 2008

[ENGLSIH] : 2. Past Tense

2.1 Simple Past Tense
Usage:
Tense ini digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang terjadi pada masa lampau.

Example:
  • I went to school yesterday, but nobody was there.
  • He watched movie with his friend yesterday.
  • They joint the Halloween party last night.

2.2 Past Continuous Tense
Usage:
Tense ini digunakan untuk meyatakan suatu kejadian yang sedang berlangsung/terjadi pada masa lampau. Biasanya digabungkan dengan anak kalimat berupa simple past tense atau past continuous tense itu sendiri untuk memperjelas makna kalimat.

Example:
  • I was watching TV when the phone rang.
  • He was walking on the street when I called him.
  • They were talking to each other while their teacher was teaching in front of the class.

2.3 Past Perfect Tense
2.4 Past Perfect Continuous Tense

Friday, December 26, 2008

[ENGLISH] : 1. Present Tense

1.1. Simple Present Tense
Usage :
Tense ini digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang biasanya dilakukan berulang-ulang / sesuatu yang sudah mejadi suatu kebiasaan.

Example:
  • I go to school every day at 7 o'clock.
  • He watches football match almost every week.
  • They usually work until midnight.


1.2. Present Continuous Tense
Usage :
Tense ini digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang saat ini sedang berlangsung.

Example:
  • I am cooking fried chicken with my mother now.
  • He is watching football match on ESPN at this moment.
  • They are working in the office at this time.


1.3. Present Perfect Tense
Usage :
Tense ini digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang telah selesai dilakukan ataupun sesuatu yang mulai terjadi dari masa lampau sampai saat ini.

Example:
  • I have finished my lunch.
  • He has sent the confirmation mail to me.
  • They have established this organization since 2006.

Thursday, December 25, 2008

[ENGLISH] : Tenses dalam Bahasa Inggris

Menguasai tenses dalam Bahasa Inggris menjadi dasar untuk mempermudah belajar Bahasa Inggris itu sendiri, karena setiap kalimat yang kita ucapkan atau kita baca termasuk ke dalam salah satu tenses yang ada.

Berikut adalah kategori tenses yang sebaiknya kita tahu dan mengerti dari sisi struktur kalimat maupun penggunaannya.

Kategori utama adalah berdasarkan titik pandang waktu, yakni: sekarang(present), masa lampau(past), dan masa depan(future).

1. Present Tense
  • 1.1. Simple Present Tense
  • 1.2. Present Continuous Tense
  • 1.3. Present Perfect Tense
  • 1.4. Present Perfect Continuous Tense
2. Past Tense
  • 2.1. Simple Past Tense
  • 2.2. Past Continuous Tense
  • 2.3. Past Perfect Tense
  • 2.4. Past Perfect Continuous Tense
3. Future Tense
  • 3.1. Simple Future Tense
  • 3.2. Future Continuous Tense
  • 3.3. Future Perfect Tense
  • 3.4. Future Perfect Continuous Tense

Menggenai struktur kalimat dan contoh akan saya bahas selanjutnya.